Friday, August 28, 2009

UEFA Akan Keluarkan Aturan Belanja Pemain

Federasi sepakbola Eropa [UEFA] merasa khawatir aksi belanja pemain yang dilakukan klub dapat merusak sepakbola dengan sendirinya. Karena itu, UEFA berencana menggelar sidang di Monaco guna membahas permasalahan ini sekaligus mengeluarkan undang-undang pengeluaran uang klub.

UEFA mengkhawatirkan tanpa adanya kontrol resmi terhadap klub, maka kerugian besar akan membayangi berbagai kompetisi yang digelar. Sebetulnya, UEFA sudah merancang aturan tersebut sejak 2,5 tahun lalu yang digagas Michael Platini dengan tajuk 'Financial Fair Play'.

Kali ini, setelah mengalami perdebatan yang berkepanjangan, permasalahan tersebut akan diangkat dalam pertemuan strategis, Jumat [28/8], dengan harapan undang-undang itu bisa segera diluncurkan.

Setidaknya 17 orang, termasuk empat anggota masing-masing dari UEFA, asosiasi klub Eropa [ECA], liga sepakbola profesional Eropa [EPFL], dan asosiasi pesepakbola profesional [FIFPro], serta sekjen FIFA, Jerome Valcke, akan ambil bagian dalam pembahasan undang-undang ini.

“Sentimen umumnya adalah, ya kami akan mengontrol masalah ini. Kami akan saling berbagi filosofi,” ujar Umberto Gandini, salah satu anggota konsul strategi sepakbola profesional UEFA yang juga direktur olahraga AC Milan, saat dihubungi melalui telepon oleh AP.

Sumber : goal.com

No comments:

Post a Comment