Fans AC Milan sempat mengalami kebingungan untuk memanggil bek anyar Rossoneri, Sokratis Papastathopoulos. Untuk mengatasi masalah itu, Papastathopoulos meminta fans Milan memanggilnya Papa.
Pemain asal Yunani ini telah resmi dipinjam Milan selama satu musim setelah menjalani tes medis Jumat lalu.
“Kalian [fans] bisa memanggil saya dengan sebutan apa saja. Papastathopoulos adalah nama keluarga saya. Jika terlalu panjang, dan tidak cukup untuk memasangnya di punggung jersey, saya memilih Sokratis. Tapi, teman-teman saya memanggil saya Papa, dan saya suka itu,” ujar Papastathopoulos dilansir tribalfootball.com.
“Saya masih muda. Saya mempunyai hasrat untuk belajar dan bekerja. Saya akan berusaha memberikan yang terbaik bagi klub. Saya adalah bek tengah yang bisa dimainkan menjadi bek kanan bila dibutuhkan.”
“Bergabung dengan Milan merupakan karir sepakbola tertinggi saya. Saya mempunyai tanggung jawab untuk memperlihatkan kualitas yang saya miliki. Saya sudah berada di tim juara.”
Sumber : goal.com
No comments:
Post a Comment