Pemain tengah asal Spanyol, Santiago Cazorla sudah bergabung ke Arsenal pada musim panas ini. Dia menjadi rekrutan kelas atas ketiga yang didatangkan The Gunners sejak akhir musim lalu. Kedatangan beberapa pemain bintang memang menjadikan Arsenal kembali menjadi favorit untuk menjuarai Premier League musim ini.
Namun bukan cuma kedatangan para pemain bintang itu yang jadi perhatian. Pasangan mereka pun tak luput dari sorotan media. Sebut saja pacar Cazorla sejak lama yang kini menjadi istrinya, Ursula Santirso.
Ursula tumbuh di kota yang sama dengan Cazorla, Lugo de Llanera di Oviedo. Cazorla sendiri sempat menghabiskan empat tahun lamanya di tim binaan Real Oviedo sebelum digaet Villareal. Ursula mengenal Santi sejak masih muda. "Ketika masih berusia sembilan tahun, aku pergi dengan ayahku untuk menyaksikannya bermain," kenang Ursula.
Meski berparas cantik, dia tidak seperti WAGS pada umumnya. Ursula sempat mengambil kuliah ilmu pendidikan jasmani sebelum akhirnya berhenti akibat memutuskan untuk pindah bersama Cazorla saat direkrut Villareal. Dia tipe wanita yang cerdas, tapi tak gila publisitas.
Mempunyai pasangan seorang pebola tentu bukan hal yang mudah. Berbagai penyesuaian mesti dibuatnya, termasuk ketika Cazorla harus pindah ke Inggris saat bergabung dengan Arsenal. Toh, hal itu menunjukkan kesetiaan Ursula terhadap suaminya itu.
Sumber berita/foto : Tribunnews.com



No comments:
Post a Comment