Perdebatan soal penguasaan bola atau mengandalkan serangan balik dalam sepakbola belakangan ini terus bergulir. Tapi, Spanyol membuktikan tim dengan menguasai permainanlah yang keluar sebagai pemenang.
La Furia Roja akhirnya merebut satu tiket final Piala Dunia usai menumbangkan Jerman dengan skor tipis 1-0 melalui sundulan Carles Puyol. Kemenangan ini sekaligus membuktikan bahwa tim yang penguasaan bolanya lebih baik mampu menuai penuh.
Berdasarkan data statistik La Furia Roja 51% menguasai jalannya pertandingan sementara sisianya dijalankan Tim Panser. Sebelumnya, muncul perdebatan karena Spanyol tetap memegang filosofi sepakbola indah, ketimbang menjajal serangan balik yang tengah populer.
Gelandang elegan Andres Iniesta pun berseloroh sukses Spanyol ke final adalah buah permainan indah yang diperagakan anak-anak asuh Vicente del Bosque.
“Kemenangan ini adalah penghargaan dari keinginan kami bermain indah. Kami akan menikmati itu sekarang dan semoga Minggu (waktu setempat) nanti,” jelas punggawa milik Barcelona.
“Saya harap Minggu nanti kami memiliki perasaan sama atau lebih baik. Saya harap kami bisa memenuhi mimpi menjadi juara dunia,” sambungnya seperti dilansir Goal, Kamis (8/7/2010).
Sumber : okezone.com
La Furia Roja akhirnya merebut satu tiket final Piala Dunia usai menumbangkan Jerman dengan skor tipis 1-0 melalui sundulan Carles Puyol. Kemenangan ini sekaligus membuktikan bahwa tim yang penguasaan bolanya lebih baik mampu menuai penuh.
Berdasarkan data statistik La Furia Roja 51% menguasai jalannya pertandingan sementara sisianya dijalankan Tim Panser. Sebelumnya, muncul perdebatan karena Spanyol tetap memegang filosofi sepakbola indah, ketimbang menjajal serangan balik yang tengah populer.
Gelandang elegan Andres Iniesta pun berseloroh sukses Spanyol ke final adalah buah permainan indah yang diperagakan anak-anak asuh Vicente del Bosque.
“Kemenangan ini adalah penghargaan dari keinginan kami bermain indah. Kami akan menikmati itu sekarang dan semoga Minggu (waktu setempat) nanti,” jelas punggawa milik Barcelona.
“Saya harap Minggu nanti kami memiliki perasaan sama atau lebih baik. Saya harap kami bisa memenuhi mimpi menjadi juara dunia,” sambungnya seperti dilansir Goal, Kamis (8/7/2010).
Sumber : okezone.com


No comments:
Post a Comment