Sunday, August 22, 2010

Newcastle Gunduli Villa di Kandang

Liga Inggris
Hasil Tanggal 22 Agustus 2010

Pekan-2
Newcastle United 6 - 0 Aston Villa
Joey Barton 12', Nolan 31', 87', Carroll 34', 67', 90' --- John Carew 10' pen gagal)

Para pemain Newcastle United merayakan gol Kevin Nolan. Foto: Reuters 

Newcastle United luar biasa. Tim promosi secara mengejutkan menggunduli Aston Villa 6-0 di St James Park, Minggu (23/8/2010) malam WIB.

Tim tuan rumah bermain untuk kedua kali di Premier League. The Magpies seolah ingin bangkit dari keterpurukan setelah dibantai Manchester United 3-0 pada pertandingan perdana sebelumnya.

Awal pertandingan Villa sempat menekan pertahanan Newcastle. Namun, itu hanya berlangsung selama 10 menit pada babak pertama. Sisanya benar-benar menjadi milik The Magpies.

Adalah Joey Barton yang membangkitkan semangat Newcastle. Tendangan gelandang asal Inggris ini dari jarak 25 meter tidak mampu dibendung kiper Brad Friedel. 1-0 Newcastle memimpin.

Menit 31, giliran Kevin Nolan yang membobol gawang The Villians. Memanfaatkan umpan sundulan dari Andy Carrol, Nolan berhasil menyundul bola dan membuat gawang Friedel kembali bergetar.

Carrol gantian menggetarkan gawang Villa tiga menit kemudian. Kali ini, penyerang muda Inggris ini mampu menggetarkan gawang Friedel setelah memanfaatkan kesalahan Richard Dunne yang gagal membuang bola. Skor 3-0 bertahan hingga turun minum.

Dominasi tim tuan rumah berlanjut di babak kedua. Newcastle mencetak gol keempat lewat Carrol pada menit 67. Tendangan kaki kiri bomber 21 tahun tidak mampu dihalau Friedel. 4-0 Newcastle memimpin.

Serangan bertubi-tubi terus dilancarkan The Magpies. Hasilnya, Nolan mencetak gol kedua dalam pertandingan ini. Berawal dari sepak pojok, tendangan jarak dekat mantan bomber Bolton Wanderers kembali merobek gawang Friedel.

Akhirnya Carroll melengkapi pesta gol Newcastle menjadi setengah lusin menit 93. Gol tercipta setelah pemain bernama lengkap Andrew Thomas "Andy" Carroll itu menerima umpan terukur pemain pengganti Xisco. Skor 6-0 untuk kemenangan Newcastle.

Susunan Pemain:
Newcastle: Harper, Perch, Coloccini, Williamson, Jose Enrique, Routledge (Taylor 76), Smith (Ameobi 76), Barton, Gutierrez (Xisco 80), Nolan, Carroll.

Aston Villa: Friedel, Luke Young, Clark (Baye 89), Dunne, Warnock, Albrighton (Heskey 58), Petrov, Ireland, Downing, Ashley Young, Carew (Reo-Cooker 65).

Sumber : okezone

No comments:

Post a Comment