Saturday, August 28, 2010

Atletico Satu, Inter Masih Nihil

Lewat dua buah gol ke gawang Inter Milan, Atletico Madrid menjadi jawara teranyar dari Piala Super Eropa. Itulah trofi Piala Super pertama untuk Atletico, dan untuk Inter, masih nihil.


Dalam sejarahnya, Piala Super Eropa pernah berformat dua leg sampai tahun 1997, di mana Barcelona keluar sebagai juara usai membungkam Borussia Dortmund dengan agregat 3-1. Setelahnya barulah format satu pertandingan dijalankan.

AC Milan tercatat sebagai tim yang paling banyak memenangi kejuaraan ini dengan lima gelar. Rossoneri tercatat menjadi juara pada tahun 1989, 1990, 1994, 2003 dan 2007. Di belakang mereka, ada Barcelona, Liverpool dan Ajax Amsterdam yang pernah memenangi kejuaraan ini sebanyak tiga kali.

Atletico, yang Sabtu (28/8/2010) dinihari WIB tadi menundukkan Inter 2-0, baru meraih trofi Piala Super pertamanya. Sementara bagi Inter, mereka harus menelan pil pahit di pengalaman perdana.

Kemenangan Atletico ini juga menambah kemenangan tim-tim Spanyol di kejuaraan yang mempertemukan juara Liga Champions dan Liga Europa ini. Tercatat, kini ada delapan klub Spanyol yang pernah menjadi juara di sini.

Sedangkan posisi pertama untuk urusan kemenangan berdasarkan negara masih dipegang Italia. Tercatat ada sembilan klub Italia yang pernah menjuarai Piala Super Eropa.

Juara Piala Super Eropa Sejak 1998

1998: Chelsea (menang 1-0 atas Real Madrid)
1999: Lazio (menang 1-0 atas Manchester United)
2000: Galatasaray (menang 2-1 atas Real Madrid)
2001: Liverpool (menang 3-2 atas Bayern Munich)
2002: Real Madrid (menang 3-1 atas Feyenoord)
2005: Liverpool (menang 3-1 atas CSKA Moskow)
2006: Sevilla (menang 3-0 atas Barcelona)
2007: AC Milan (menang 3-1 atas Sevilla)
2008: Zenit St Petersburg (menang 2-1 atas Manchester United)
2009: Barcelona (menang 1-0 atas Shakhtar Donetsk)
2010: Atletico Madrid (menang 2-0 atas Inter Milan)

No comments:

Post a Comment